BMW Catat Sejarah dengan Boyong Mobil Berpenggerak Depan ke Indonesia

By Steve Kandio → Thursday, March 26, 2015
http://ift.tt/eA8V8J

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT. BMW Indonesia mencatat sejarah baru lewat kehadiran BMW 218i Active Tourer. Model yang diadopsi dari Seri 2 itu merupakan mobil berpenggerak depan pertama dari BMW yang diboyong ke Tanah Air.


"All-new BMW Active Tourer sebagai kendaraan pertama BMW di segmen ini sangat sempurna untuk setiap aspek kehidupan pelanggan kami, ideal bagi mereka yang memiliki gaya hidup aktif yang menginginkan interior yang luas," kata Karen Lim, Presiden Direktur BMW Group Indonesia, di Jakarta, Kamis (26/3/2015).


BMW 218i Active Tourer bakal menjadi rival tangguh di segmen kompak premium. BMW 218i Active Tourer ini menyodorkan kedinamisan berkendara dan styling khas BMW.


Nilai plus lainnya adalah ruang interior yang luas, fleksibilitas dan kenyamanan berkendara khas brand premium Jerman. Sepintas desain BMW 218i Active Tourer mirip-mirip KIA Carens. Meski begitu tarikan garis bodinya menguatkan kesan kendaraan khas Jerman ini.


Di samping itu turut dibenamkan fitur seperti bi-LED Headlights, BMW Connected Drive dan bagasi yang dapat dibuka tutup otomatis dengan menekan tombol. Banderol BMW 218i Active Tourer Sport Line dibuka Rp 619 juta off the road dan siap dijual di semua dealer BMW mulai bulan depan.







from Tribunnews.com - Otomotif http://ift.tt/1ybiMmM

via Info Mobil Terlengkap
Steve Kandio

I'm Steve Kandio. A part time blogger from Indonesia. I enjoy to write unique articles. I love blogging and write about everything unique. Please add your comment below.

No Comment to " BMW Catat Sejarah dengan Boyong Mobil Berpenggerak Depan ke Indonesia "